Next Previous Contents

1. Pendahuluan

1.1 Latar Belakang

Kadang-kadang kita ingin mencoba sesuatu yang baru, tapi takut kalau tidak suka akan yang baru tsb akan sulit untuk kembali ke yang aslinya, karena harus reinstall dari scratch.

1.2 Obyektif

Memberi petunjuk bagaimana mengganti / mencoba berbagai variasi paket linux dan kembali ke yang sebelumnya dengan mudah. Petunjuk ini juga berguna untuk mengembalikan partisi linux dari backup.

1.3 Outline

Setelah linux dari satu paket terinstall dengan baik (mis: Slackware) kadang-kadang kita ingin mencoba paket linux yang lain (mis: RedHat), tapi dengan prasyarat kita dapat dengan mudah kembali ke instalasi yang sebelumnya dengan mudah.

1.4 Asumsi

DOS berada di hda1, hda5, dan hda7 dan partisi yang punya space yang kosong untuk menyimpan file backup di hda7. Hanya ada satu partisi Linux dan berada di hda6 (kalau ada lebih dari satu partisi, install paket yg berbeda di partisi yang berbeda dan pakai LILO utk memilih paket yang mau di boot). /dev/hda7 di mount ke /mnt/dos-e

1.5 Bekal

Disket Boot dan Root dari Slackware (sembarang versi) Waktu (kira-kira 30 menit). Ruang yang cukup di /dev/hda7 (kira-kira 50-60MB per paket, bisa lebih besar kalau sudah menginstall banyak fasilitas)


Next Previous Contents